Chat with me!

Sabtu, 26 Juni 2010

Analisis situs gramedia.com part 3

5. Content

Font dan warna

Prinsip utama dalam menentukan font dan warna dalam satu halaman web adalah berupaya untuk membatasi font-style dan warna yang digunakan. Font-style sebaiknya digunakan secara menyatu dan efektif serta mampu menggambarkan hirarki yang ada pada halaman web.

Pembedaan font dan attribut font biasanya dapat membantu pengguna untuk membedakan tingkat kepentingan sebuah heading dan informasi. Jumlah typefaces maksimal dalam satu halaman web yang dianjurkan adalah tiga typeface. Sejalan dengan penggunaan font, penggunaan warna juga sebaiknya tidak terlalu beraneka ragam dalam satu halaman web.

Jumlah jenis warna maksimal dalam satu halaman web yang dianjurkan adalah empat warna.
Pada bagian isi font yang digunakan sudah seragam, namun font yang dipilih kurang tepat sebab terlalu kecil dan membuat pengguna lebih cepat lelah dalam membacanya, terlebih lagi bila ada istilah asing maka huruf akan dicetak miring, huruf yang dicetak miring ini akan menjadi lebih susah untuk dibaca. Jadi pemilihan font yang tepat sangatlah penting bagi kenyamanan pengguna.



Sedangkan pada warna, dalam satu halaman web situs ini sudah seragam, menggunakan warna biru muda dan merah muda yang tidak membuat mata lelah.


6. Penggunaan Lay Out dan white space

Penggunaan Lay Out di gramedia.com termasuk sudah baik, akan tetapi pada ’Halaman Utama’ hampir tidak disediakan space kosong, dengan penuhnya space akan membuat pengguna terkesan lelah melihat halaman website yang penuh dengan content.

White space adalah bagian halaman web yang tidak memiliki teks atau ilustrasi apapun. White space sangat penting dalam perancangan halaman web karena memudahkan pengguna untuk memproses informasi dengan baik. Sebuah web yang memiliki sedikit white space akan menyulitkan pengguna untuk mengidentifikasi informasi yang penting.

Sebaliknya, penggunaan white space yang terlalu banyak juga kurang bagus karena halaman web akan terkesan kosong. Pengembang web harus menyeimbangkan proporsi white space dengan konten yang ada, artinya white space jangan terlalu sedikit tetapi juga tidak terlalu banyak sehingga pengelompokan informasi dapat dilakukan dengan baik. Pada situs ini penggunaan white space sudah baik sehingga penguna mudah untuk mendapatkan informasi yang diinginkan.



7.Konsistensi istilah

Konsistensi dalam membangun sebuah website sanagat diperlukan, hal ini untuk menghindari bingungnya pengguna ketika mengakses halaman websie tertentu. Pada situs ini terjadi ketidakkonsistenan dalam pemilihan istilah, ada yang menggunakan istilah 'lanjut>>' dan ada yang menggunakan istilah 'detail'.





Tentu akan lebih baik jika penggunaan istilah tersebut konsisten.


8. Form



Pemakaian login form seperti gambar diatas sudah baik. Kemudian jika dianalisa dari segi alignment, pada login form diatas menerapkan right alignment sehingga terkesan rapi.
Kemudian jika pengguna tidak memasukka username maupun password, maka akan muncul





Jika salah memasukkan username atau password maka akan muncul



Disinilah kesalahan terjadi, ketika pengguna gagal melakukan login situs ini tidak menyediakan link bagi pengguna untuk mencoba melakukan login kembali. Untuk melakukan login kembali pengguna harus memilih menu member kembali. Hal ini tentu akan membingungkan bagi pengguna yang tidak terbiasa.

Kemudian form untuk pendaftaran menjadi member adalah sebagai berikut:



jika dianalisa dari segi alignment, pada login form diatas menerapkan right alignment sehingga terkesan rapi. Akan tetapi sebaiknya teks box yang digunakan sesuai dengan panjang karakter yang mungkin, pada kota, telepon, Fax, handphone penggunaan teks box terlalu panjang. Seharusnya bisa disesuaikan lagi.

Jika pengguna tidak lengkap dalam mengisi data maka akan muncul tampilan



Ada kesalahan yang terjadi, yaitu tidak munculnya pesan dari situs gramedia, yang muncul hanya tanda yang berbentuk segitiga kuning tanpa adanya kata-kata yang menginsyaratkan jika pengguna perlu melengkapi form tersebut.

5 komentar:

Stars Lover mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Stars Lover mengatakan...

jika terdapat kekurangan pada user usability, maka akan menurunkan nilai user interface dan user experience,,, :)

btw setting komentar ny dong,,biar bs pke blog ipb komen ny,,
di setting perbolehkan semua komen termasuk anonymous,,

http://mayaw07.student.ipb.ac.id

nurussadad mengatakan...

Review yang sangat menarik.
Gamma SigmaBeta

Nuna mengatakan...

info yang sangat menarik. Thank ya

Iedfian Taufiq Akbar mengatakan...

Numpang komentar yak. .
Himalkom IPB

Posting Komentar